Meningkatkan Keterampilan Berbicara melalui Pembelajaran Time Token Arends Tema 8

Authors

  • Silvi Wulandari Universitas Muhammadiyah Buton
  • Ratna Said Universitas Muhammadiyah Buton
  • Acoci Acoci Universitas Muhammadiyah Buton

DOI:

https://doi.org/10.35326/penuhasa.v1i2.3724

Keywords:

Keterampilan Berbicara, Time Token Arends

Abstract

Silvi Wulandari. 031901005. Meningkatkan Keterampilan Berbicara dengan Pembelajaran Time token arends Tema8 SDN Palatiga Baubau. Pembimbing I Ratna Said dan Pembimbing II Acoci.Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan berbicara melalui pembelajaran time token arends tema 8 siswa kelas IV SD Negeri Palatiga, Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Bukit Wolio Indah, Kecamatan Wolio, Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan prosedur pelaksanaan Tindakan, dimana penelitian terbagi dalam dua siklus pada siklus pertama dilakukan sebanyak tiga kali pertemuan dengan menggunakan model time token arends dan siklus ke dua dilakukan sebanyak tiga kali pertemuan dengan model yang sama, berdasarkan hasil penelitian yang berlangsung selama dua siklus dapat diketahui bahwa pelaksanaan pembelajaran menggunakan learning time token arends di SDN Palatiga Baubau dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa. Terlihat pada siklus I nilai rata-rata yang diperoleh yaitu 67 dengan presenatse ketuntasan 46,87% dan pada siklus II meningkat dengan nilai rata-rata 85,8 dengan presenatse ketuntasan 84,38%. Dapat disimpulkan bahwa dengan menggunkan time token arends dapat meningkatkan keterampilan berbicara tema 8 SDN Palatiga Baubau.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-09-14

Issue

Section

Articles