Pengamatan Strategi Pembelajaran yang di Lakukan oleh Guru di SMP Negeri 4 Baubau
Keywords:
Strategi Pembelajaran, Rencana Pelaksanaan PembelajaranAbstract
Pengabdian masyarakat di SMP Negeri 4 Baubau bertujuan untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa, sehingga mahasiswa dapat melakukan pengamatan selama pengabdian berlangsung. Selama kegiatan tersebut, hasil observasi fisik dan suasana di SMP Negeri 4 Baubau telah diperoleh hasil yang sangat baik dalam melihat kegiatan dan keadaan sekolah di SMP Negeri 4 Baubau. Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Buton berupaya mempersiapkan calon guru yang memiliki tingkat profesional yang tinggi dan berkarakter. Adapun tujuan kegiatan pengabdian masyarakat bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Agam Islam (tarbiyah) yakni menyiapkan mahasiswa sebagai calon tenaga pendidik yang profesional, serta membangun landasan jati diri pendidik dan memantapkan kompentensi akademik kependidikan dengan melakukan pengamatan langsung kondisi disekolah, pengamatan untuk memperkuat pemahaman peserta didik, pengamatan tentang proses belajar siswa dan refleksi hasil pengamatan proses pembelajaran, menelaah strategi pembelajaran, dan mengamati sistem evaluasi.