AKUNTABILITAS DAN KESESUIAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN ISAK 35 YAYASAN SLB TAT TWAM ASI

Authors

  • Muhamad Ali Pesa Universitas Muhammadiyah Buton
  • Samsul Bahari Universitas Muhammadiyah Buton

Keywords:

Akuntabilitas, Kesesuaian, Laporan Keuangan, ISAK 35

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui akuntabilitas dari penyusunan Laporan Keuangan dan kesesuaian penyusunan Laporan Keuangan Yayasan SLB Tat Twam Asi apakah sudah sesuai dengan ISAK 35. Peneliti ini hanya berfokus pada akuntabilitas dan kesesuaian laporan keuangan Yayasan SLB Tat Twam Asi menggunakan data pada laporan keuangan periode tahun 2021 dan 2022 yang beracuan pada ISAK 35 tentang penyajian laporan keuangan entitas berorientasi nonlaba. Metode yang digunakan dalam pebelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Adapun Analisis data menggunakan model interaktif sebagaimana yang diajukan oleh Miles dan Huberman (2016:12) yang terdiri dari empat hal utama, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Selain itu metode pengumpulan data menggunakan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi dan penelitian kepustakaan.  Dari hasil penelitian sumber dana Yayasan SLB Tat Twam Asi berasal dari Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), sehingga menggunakan aplikasi Khusus yang  bernama ARKAS untuk mengelola pelaporan keuangannya. Dalam penyusunan laporan keuangan pada Yayasan SLB Tat Twam Asi dapat dikatakan tidak akuntabel, walaupun yayasan telah memenuhi 5 syarat dari indikator akuntabilitas, tetapi bukti dari akuntabilitas itu adalah laporan keuangan, sedangkan penyusunan laporan keuangan yang diterapkan pada Yayasan SLB Tat Twam Asi tidak sesuai berdasarkan Intrepretasi Standar Akuntansi Keuangan 35 sehingga Penyusunan Laporan Keuangan Pada Yayasan SLB Tat Twam Asi tidak sesuai, karena yayasan  belum, menerapkan Intrepretasi Standar Akuntansi Keuangan 35

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-12-31