Peningkatan Keterampilan Membaca Permulaan Dengan Menggunakan Media Kartu Kata Pada Siswa Sekolah Dasar

Authors

  • Rini Rini Universitas Muhammadiyah Buton

Keywords:

Keterampilan, Membaca Pemahaman, Kartu Kata

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan membaca permulaan dengan menggunakan media kartu kata pada siswa kelas I SD Negeri 7 Talaga Raya. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada 2 siklus dengan mengadaptasi model penelitian dari Kurt Lewin yang mencakup 4 tahapan tindakan dalam tiap siklus, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian  yaitu  siswa  kelas 1 tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 25 orang  siswa, yang terdiri dari 9 orang siswa laki-laki, dan 16 orang siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes, dan dokumentasi. Data penelitian dianalisis menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menggambarkan bahwa penggunaan media kartu kata dapat meningkatkan keterampilan membaca permulaan siswa. Jumlah siswa  yang dinyatakan tuntas pada tahap pratindakan yaitu 14 orang, dengan presentase ketuntasan klasikal sebesar 56%. Pada siklus I mengalami peningkatan menjadi 19 siswa yang dinyatakan tuntas dengan presentase ketuntasan klasikal sebesar 76%. Pada siklus II mengalami peningkatan menjadi 22 siswa yang dinyatakan tuntas dengan presentase ketuntasan klasikal sebesar 88%. Penelitian ini dinyatakan berhasil karena keterampilan membaca permulaan siswa mampu mencapai indikator keberhasilan tindakan yang telah ditetapkan, yaitu minimal 85% siswa memperoleh nilai ≥75 atau mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-01-01